Sumbawa, Siasat ID – Para petani dan pengecer pupuk yang tergabung dalam Forum Perjuangan Petani Indonesia Sejahtera (FORPPIS) dan Aliansi Pengecer Sumbawa menuntut PT BASA selaku distributor pupuk untuk melunasi hutang terhadap pengecer agar petani tidak terlambat melakukan pemupukan. Aksi tuntutan tersebut berlangsung kantor Bupati Sumbawa dengan melibatkan puluhan orang petani dan pengecer (23/2/2023).
Dalam aksi demo tuntutan tersebut, kelompok aksi menuntut PT Pupuk Indonesia bersikap tegas terhadap distributor yang tidak tunduk pada Permendag tentang Distribusi Pupuk Bersubsidi.
Koordinator aksi, Romi Kurniawan menambahkan, Forum Perjuangan Petani Indonesia Sejahtera (FORPPIS) dan Aliansi Pengecer Sumbawa menuntut Bupati Sumbawa, Gubernur NTB dan Presiden RI untuk membenahi tata kelola pupuk bersubsidi mulai dari data, sistem distribusi dan sistem pengawasan secara komprehensif.
“Agar petani tidak lagi menjadi korban dari kebijakan yang belum sepenuhnya diterapkan dan disosialisasi secara massif,” tegas Koordinator Pengecer Ari Auni Armindo dan Ketua FORPPIS A. M. Firdaus